Dinas Lingkungan Hidup Flotim Terima Bantuan CSR Dari Bank NTT

  • Whatsapp
banner 468x60

PORTALNTT.COM, ADONARA – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Flores Timur melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Flores Timur (Flotim), menerima penyaluran dana Corporate Social Responsibility (CSR) atau dana tanggung jawab sosial perusahan dari PT Bank NTT tahun 2017, berupa penyediaan perlengkapan kerja tugas kebersihan (baju rompi) sebanyak 200 buah.

Penyerahan bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Gubernur NTT, Frans Lebu Raya kepada Bupati Flotim, Antonius Hubertus Gege Hadjon dalam acara peresmian Kantor Unit Simpan Pinjam Desa (USPD) milik Bank NTT di Desa Waiwadan, Kecamatan Adonara Barat, Selasa (26/9/2017).

Selanjutnya simbolis bantuan tersebut diberikan Bupati Anton Hadjon kepada Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Petrus Pedo Maran. Dana Corporate Social Responsibility (CSR) atau dana tanggung jawab sosial perusahan dari Bank NTT yang diberikan kepada Dinas Lingkungan Hidup daerah Kabupaten Flotim merupakan salah satu bentuk kepedulian Bank NTT terhadap para petugas kebersihan yang ada dan tersebar di Flotim. (Ola)

Komentar Anda?

banner 300x250

Related posts

banner 468x60