Kodim 1613/SB dan Polres Sumba Barat Kompak Siapkan Sholat Idul Fitri

  • Whatsapp
banner 468x60

PORTALNTT.COM, WAIKABUBAK – TNI/Polres Sumba Barat, Solid dan Kompak dalam persatuan selalu Semangat demi Kemajuan dan Ketakwaan yang harus terus dijaga dan ditingkatkan oleh TNl – POLRI termasuk Kodim 1613/Sumba Barat dengan Polres Sumba Barat, Masyarakat/Umat beragama.

Demikian yang ditegaskan Dandim 1613/Sumba Barat Letkol inf Fifin Zudi Syaifuddin, pada hari, Kamis 14 Juni 2018, di Masjid Agung Al- Azhar Waikabubak Jln. A. Yani Kelurahan Komerda Kecamatan Kota Sumba Barat saat berlangsung Kerja Bakti gotong royong pembersihan dan penyiapan Tempat Sholat dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri ( 1439 H ) Tahun 2018.

“Dengan kegiatan ini bentuk nyata TNI/Polres SB siap siaga untuk berbuat yang terbaik bagi umat beragama dan masyarakat.terlihat dari gotong royong dimasjid al-Azhar waikabubak,” kata Dandim.

Kerja Bakti gotong royong pembersihan bagian Luar dan dalam Masjid dipimpin oleh Pasi. Ops Dim Kapten Inf. Suprapto dan Ketua PHBI Sumba Barat Bpk Riswan Isyak,SE bersama Anggota Kodim, Polres dan umat islam sekitar 45 orang dengan Kegiatan kerja Bakti melaksanakan pembersihan didalam dan halaman masjid yang akan digunakan Sholat Idul Fitri.

Ketua PHBI Sumba Barat Bpk Riswan Isyak SE mengatakan bahwa Takbir keliling ditiadakan untuk menjaga keamanan dan ketertiban sehingga pelaksanaan Takbir dilaksanakan di Masjid masing-masing Kita semua berharap Semoga Situasi dan Wilayah Sumba Selalu Aman dan Kondusif. (Mus)

Komentar Anda?

banner 300x250

Related posts

banner 468x60