Rayakan Pesta Pelindung Paroki San Juan Ribuan Umat Katolik Mengikuti Prosesi

  • Whatsapp
banner 468x60

PORTALNTT.COM, LARANTUKA – Ribuan umat Katolik mengikuti malam puncak prosesi perayaan 65 tahun pesta pelindung paroki St. Yohanes Pembabtis ( San Juan), Minggu (25/6/2017).

Prosesi yang diawali dengan perayaan sakramen Maha Kudus di Gereja Sanjuan ini dimulai pada pukul 06. 00 Wita. Usai di gereja, ribuan umat mulai mengikuti perarakan arca St. Yohanes Pembabtis mengelilingi kampung (nagi/lingkungan).

Sanjuan diarak dan menyinggahi tujuh armida untuk ketujuh kampung yang ada di paroki Sanjuan.
Armida-armida yang disinggahi, Armida Sanjuan kampung tengah, Armida Senyora Lajari Gege, Armida Santa Ana Lebao, Armida St. Antonius dari Padua Riang Nyiur, Armida Hati Amat Kudus Tabali, Armida lingkungan Kota Rewido dan Kota Sau.

Dalam prosesi ini patung Yohanes Pembabtis diarak bersama Sakramen Mahakudus melewati 7 armida (tempat Sakramen Maha kudus ditahtakan dan disembah) yang disiapkan oleh 7 lingkungan tersebut.

Patung Yohanes Pembabtis berada pada posisi depan Sakramen Mahakudus. Orang-Orang San Juan diingatkan bahwa Yohanes Pembabtis adalah penyiap datangnya Yesus Tuhan, Juruselamat dan Pembebas.

Pantauan media ini (25/6), berbagai macam hiasan warna-warni terpampang, mulai dari dalam Gereja sampai pada armida-armida dan sepanjang rute perjalanan Sakramen Mahakudus dan San Juan. Ribuan lilin diikat jejer, rapih pada pagar-pagar (dari kayu yang disebut kukung dan bambu) yang disiapkan khusus untuknya pada setiap kiri dan kanan badan jalan.

Terang cahaya ribuan lilin mengiringi langkah kaki para peziarah, nyanyian dan kidung pujian terucap dalam keheningan malam. Prosesi religius nan sakral tersebut berakhir pada saat Acra St. Yohanes Pembabtis tiba kembali ke Gereja. (Ola).

 

Komentar Anda?

banner 300x250

Related posts

banner 468x60