PORTALNTT.COM, LARANTUKA – Wakil Bupati Flores Timur Agustinus Payong Boli dalam membuka rapat koordinasi tim pengawasan orang asing yang digelar Kantor Imigrasi Kelas II Maumere di Hotel ASA Larantuka Kamis (3/8/2017), meminta agar Kantor Imigrasi kelas ll Maumere membuka unit pelayanan Imigrasi di Larantuka Ibu Kota Kabupaten Flores Timur (Flotim).
Permintaan Agus Boli langsung mendapat respons positif dari Kepala Kantor Imigrasi kelas ll Maumere Vincentius Purwo Hendratmoko, yang turut hadir juga dalam rakor tersebut.
Dikatakqnnya, wilayah kerja Kantor Imigrasi Maumere termasuk Flotim, Lembata, Ende dan Nagekeo.
Dalam rakor Tim PORA ketiga ini dihadiri stakeholders di Flotim, TNI-Polri, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama.
Sementara itu kepala Kantor Imigrasi kelas II Maumere, Hendratmoko mengatakan keputusan presiden nomor 21 Tahun 2017 membebaskan visa bagi 169 negara asing di satu sisi membawa angin segar bagi pariwisata Indonesia.
Tapi di lain sisi Ia mengatakan, ada kemungkinan penyimpangan dan pelanggaran terhadap keberadaan dan kegiatan orang asing di Indonesia.
Dengan keterbatasan sumber daya manusia di Kantor Imigrasi Maumere, dan melayani lima kabupaten, sangat sulit untuk melakukan pengawasan.
Karena itu ia mengharapkan dukungan dan sinergitas stakeholders untuk mengawasi keberadaan orang asing di Flotim, sesuai batas kewenangan masing-masing.
Hendratmoko menambahkan selain pengawasan orang asing, juga pengawasan terhadap TKI non prosedural.
Ia berterimakasih kepada pemerintah daerah yang menyambut baik rencana rakor itu dan berharap rencana membangun Kantor Unit Pelayanan Imigrasi di Larantuka cepat terwujud. (Ola)