Orang Sabu Raijua Untuk FirManmu

  • Whatsapp

PORTALNTT.COM, KUPANG – Komunitas Keluarga Besar Sabu Raijua (KKBSR) di kota Kupang akhirnya mendeklarasikan dukungan politik kepada pasangan Dr. Jefirstson Riwu Kore dan dr. Hermanus Man (FirManmu) dengan tagline berani jujur untuk rakyat sebagai calon Walikota dan Wakil Walikota Kupang, maju bertarung pada pilkada kota Kupang 2017 mendatang.

Dukungan KKBSR ini dilangsungkan di kediaman Simon Riwu Kaho, kelurahan Naikolan kecamatan Kota Raja kota Kupang, Minggu 4 Desember 2016.

Pantuan Media ini, rombongan disambut dengan tarian adat Sabu. Hadir tokoh asal Sabu Raijua, Anita Gah, Marthen Kale dan beberapa tokoh Sabu lainnya. Hadir pula ketua POT NTT, Jonathan Nubatonis, ketua DPD Gerindra NTT, Ketua DPD PAN NTT, Awang Notoprawiro serta sejumlah DPRD dari partai pengusung paket FirManmu.

Di hadapan ratusan masyarakat yang hadir, tokoh masyarakat Sabu Raijua Thimotius Ludji membacakan pernyataan sikap dukungan yang ditandatangani delapan tokoh Sabu Raijua, Julius Riwu Kaho, Piet Djami Rebo, Simon Riwu Kaho, Thimotius Ludji, Ruben Rotuludji, Marthen Radja Tuka, Hendrik Bunga dan Oki M. Radja Wele. Pernyataan itu untuk memenangkan paket FirManmu dalam arak-arakan khusus perpolitikan pilkada kota Kupang pada 15 Februari 2017 mendatang.

“Pertama; Penting memilih pemimpin dengan ciri-ciri, jujur rendah hati dan mampu membawa perubahan lebih baik. Kedua; Pemimpin dengan karakter mampu mengayomi semua lintas etnis dan agama. Pemimpin yang berani jujur dan transparan dalam menjalankan roda pemerintahan. Ketiga; Pemimpin yang mau rela berkorban demi rakyatnya. Keempat; Pemimpin yang memiliki jaringan politik nasional dan mampu melakukan lobi-lobi politik dengan semua kalangan sehingga mampu membawa kota Kupang bersaing dengan kota-kota besar lainnya di Indonesia. Kelima; Pemimpin yang memiliki kepekaan sosial tinggi dalam menyikapi persoalan sosial kemasyarakatan seperti pendidikan, kesehatan, ekonomi dan air bersih,” ucapnya.

Dikatakannya, Komunitas Sabu Raijua mempunyai hak dan kewajiban yang sama dari suku lain yang mendiami kota Kupang. Lanjutnya, bahwa keberadaan komunitas Sabu Raijua yang dilahirkan dimana saja, dalam dirinya mengalir darah Sabu Raijua dikenal sebagai orang yang sangat patuh dan memiliki semangat persaudaraan yang kuat.

“Paket FirManmu memiliki kapasitas dan kapabilitas yang tidak diragukan lagi. Oleh karena itu kami dengan tekad bulat dengan semangat persaudaraan yang tinggi menyatakan sikap, mendukung paket FirManmu untuk bertarung dan memenangkan Pilkada Kota Kupang dengan Motto Orang Sabu Mira Kedi Hari Domemudde Para Lai artinya bersama kita bisa,“ katanya.

Sementara calon walikota Kupang, Jefirstson Riwu Kore menyampaikan terimakasih kepada masyarakat Sabu Raijua yang telah mendeklarasikan dukungan kepada paket FirManmu, memohon doa dan dukungan untuk memenangkan paket FirManmu.

Saya ucapkan banyak terimakasih, bahwa tanggungjawab yang diberikan ini, adalah tanggungjawab yang besar dalam pundak kami berdua, tidak mudah untuk menjalankan tanggungjawab ini. Tanggungjawab ini akan ringan kalau bapak mama bisa berjalan bersama kami,“ katanya. (*PN)

Komentar Anda?

Related posts