PORTALNTT.COM, MAUMERE – Sebuah momentum yang sungguh berbeda terjadi dalam perhelatan lomba gerak jalan yang dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT kemerdekaan RI ke-7I tingkat Kabupaten Sikka, Sabtu,(13/08/2016), pukul 15.00 Wita. Pasalnya dari 86 peserta yang turut ambil bagian di dalamnya, ada sosok dua orang pemimpin yakni Bupati Sikka Drs.Yoseph Ansar Rera dan Wakil Bupati Sikka Drs.Poulus Nong Susar. Hal ini merupakan sejarah baru yang akan dikenang seluruh masyarakat Sikka.
Drs.Yoseph Ansar Rera dan. Drs. Paolus Nong Susar tergabung dalam satu regu bersama pimpinan SKPD Kabupaten Sikka dengan menempuh rute yang telah diberikan oleh panitia lomba gerak jalan. Regu gerak jalan tersebut diberi nama Gelora Sikka dengan komandan regunya Wilhelmus Sirilus, Kadis Perhubungan Kabupaten Sikka.
Pantuan PortalNTT Peserta Lomba Gerak jalan mengambil Start Jl El Tari , Kota Uneng, Patung Kristus Raja, Toko Agung, Jl Hasanudin Beru, Jl A. Yani, Rujab Wakil Jl Soekarno Hatta, Lingkar Luar, Jl Gajah Mada, Jl Wairklau Kantor Golkar, dan kembali finish di Jl El Tari. Sepanjang rute yang dilalui regu Gelora Sikka, regu ini mendapat tepukan tangan dari warga masyarakat kota Maumere yang baru pertama kali menyaksikan Bupati Sikka dan wakil bupati Sikka mengikuti lomba gerak jalan.
Salah satu warga Kelurahan Kota Uneng, Laurensius Ignas mengungkapkan kalau, ia kaget melihat bupati Sikka dan wakil bupati Sikka mengikuti lomba gerak jalan karena selama ini tidak ada pemimpin di Kabupaten Sikka yang menjadi peserta gerak jalan.“Biasanya lomba gerak jalan yang kita saksikan hanya dari siswa-siswi dari tingkat pelajar SD,SMP,SMA dan pegawai SKPD sekaligus BUMN/BUMD, Tetapi baru hari ini, saya melihat dua pemimpin di Kabupaten Sikka juga terlibat dalam perlombahan gerak jalan. ini baru pertama kali Bupati dan Wakil Bupati Sikka ikut lomba gerak jalan sekaligus sejarah buat kabupaten Sikka ini.” katanya.
Hal yang sama juga dikatakan warga kelurahan Nangalimang Bernadus Jata yang merasa senang melihat Bupati dan wakil Bupati Sikka mengambil bagian dalam perlombahan gerak jalan. Ini menunjukkan bahwa mereka berdua sangat dekat dengan rakyat sekaligus bisa melihat langsung kondisi warganya. “Kalau saya mau bilang jujur baru kepemimpinan mereka berdua yang mengikuti gerak jalan karena sebelum-sebelumnya tidak pernah seperti ini,” ujarnya.
Lomba Gerak jalan ini diselenggarakan oleh Pemkab Kabupten Sikka melalui Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah raga (disdikpora) Kabupaten Sikka yang menempuh rute 10 km.
Sebelumnya acara yang sama dilaksanakan pada, Jumat (12/08/2016) dengan peserta tingkat pelajar SD, SMP sederajat putra dan putri. Yang menjadi pembeda adalah rutenya lebih pendek ketimbang tingkat pelajar Putra SMA/SMK, Karyawan/Pegawai/Guru/Badan/Kantor/Instansi (BUMN/BUMD).
Sepanjang melewati rute yang ada, Regu gerak jalan Gelora Sikka mendapat sambutan meriah dari masyarakat bahkan ada warga yang mengabadikan gambar. Bukan hanya itu, ketika Regu gerak jalan Bupati Sikka Drs. Yoseph Ansar Rera dan Wakil Bupati Sikka Drs Paolus Nong Susar menginjak garis finish Masyarakat yang menyaksikan memberikan tepuk tangan yang meriah lalu pergi berjabat tangan dan meminta pose bersama. (AN)