Pangdam IX Udayana Berikan Wawasan Kebangsaan Pada 2000 Pelajar di Maumere

  • Whatsapp
keterangan foto Panglima Komando Daerah Militer (PANGDAM) IX/Udayana, Mayor Jenderal TNI Kustanto Widiatmoko,M.D.A, sedang memberikan materi wawasan kebangsaan.
banner 468x60

PORTALNTT.COM, MAUMERE – Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) IX/Udayana, Mayor Jenderal TNI Kustanto Widiatmoko,M.D.A, melakukan kunjungan kerja ke kabupaten Sikka dalam rangka memberikan wawasan kebangsaan kepada 2000 Pelajar tingkat SLTP dan SMA/SMK se Kota Maumere, Jumad (9/09/2016) di Aula Mardiwiyata, Kabupaten Sikka.

Pada kesempatan ini, Mayor Jenderal TNI Kustanto Widiatmoko,M.D.A, mengatakan wawasan kebangsaan yang diberikan kepada Pelajar agar mereka tumbuh menjadi putra dan putri Indonesia yang hebat sehingga dapat mencintai negaranya.

Lanjut Dia, wawasan kebangsaan yang diberikan untuk memaknai hari kemerdekaan Rebuplik Indonesia sekaligus mengajak generasi muda untuk mengingatkan pentingnya persatuan dan kesatuan sehingga dapat menghadapi tantangan dan ancaman masa kini dan masa depan.

Ia juga menambahkan generasi muda adalah calon pemimpin masa depan karena mereka perlu dibekali dengan wawasan kebangsaan agar mereka tidak mudah untuk terprovokasi oleh orang-orang yang dapat memecah belah NKRI.

“Kelak generasi muda kita menjadi pemimpin masa depan yang memiliki rasa nasionalisme,patriotisme dan cinta tanah air,” katanya.

Pangdam IX/Udayana Mayor Jenderal TNI Kustanto Widiatmoko,M.D.A, juga meminta agar generasi muda untuk selalu pedomani Pancasila karena kita akan menjadi negara yang hebat sekaligus kita akan selalu peduli antar sesama.

Ia juga menghimbau kepada generasi muda untuk tidak melakukan seks bebas, kejahatan, kekerasan dan menjauhi narkoba.

Sementara itu Komandan Kodim 1603 Sikka Letkol Inf Abdulah Jamali,S.Ip juga menambahkan pihaknya telah memberikan wawasan kebangsaan kepada 11.064 siswa-siswi yang berada di Kabupaten Sikka.Dengan rincian SD 1.507 Orang, SMP 5.812 Orang dan SMA 3.745 orang’

“Total sekolah mulai dari tingkat SD,SMP dan SMA/SMK berjumlah 111 Sekolah yang berada di Kabupaten Sikka,” ujarnya.

Dandim 1603 Sikka juga menjelaskan Kegiatan Serbuan Teritorial NTT Merah Putih adalah merupakan kegiatan yg dilaksanakan oleh TNI AD secara serempak di lingkungan Kodam IX/Udayana meliputi provinsi Bali, NTB dan NTT Baginya kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan wawasan kebangsaan bagi generasi muda, agar memiliki nasionalisme yg tinggi, menghargai rekan-rekannya di sekolah, menghormati guru dan orangtuanya serta mematuhi aturan serta hukum yang berlaku di Indonesia.

“Generasi muda secara sadar dan aktif dapat melanjutkan perjuangan para pahlawan serta mengisi kemerdekaan dengan kegiatan yang positif,” imbuhnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Komandan korem 161/Wira Sakti Kupang, Brigjend (TNI) Heri Wiranto, SE, M.Si, Bupati Sikka Drs Yoseph Ansar Rera,Wakil Bupati Sikka Drs. Poulus Nong Susar, Ketua DPRD Sikk Rafael Raga, Kapolres Sikka AKBP I Made Kusuma Jaya,S.I.K, Direktur Pemasaran Bank NTT Eduardus bria seran, Kepala perwakilan BAnk Indonesia Prov NTT Naek Tigor sinaga dan seluruh Kepala Sekolah Se Kabupaten Sikka. (AN)

Komentar Anda?

banner 300x250

Related posts

banner 468x60