Pemda Rote Diminta Segera Perbaiki Gedung SD Negeri Paal Yang Rusak

  • Whatsapp
banner 468x60

PORTALNTT.COM, ROTE NDAO –  Sebagai tempat bagi para siswa menuntut ilmu, tentunya gedung Sekolah harus diperhatikan agar para siswa dapat belajar dengan tenang dan nyaman, dan perlu juga didukung dengan fasilitas penunjang lainnya seperti, Kursi, Meja, Buku, Lemari Buku, dan lain-lain.

Namun kondisi memprihatinkan terjadi di Rote Ndao, yakni di SD Negeri Paal yang terletak di Desa Netenaen, Kec. Rote Barat Laut. Dimana Sekolah Dasar yang dibangun untuk anak-anak penghuni kompleks Translok Oenggelan ini, kondisi fisik gedungnya mulai rusak-rusak.

Sesuai pantauan media ini saat para Anggota DPRD Rote Ndao yakni Denison Moy, ST (PDIP), Deni Zacharias (Nasdem) dan Mesak Lonak (Hanura) lakukan kunjungan kerja di lokasi SD Negeri Paal pada, Senin (15/2/2021) lalu.

Tampak jelas tembok gedung sekolah  ini sudah retak-retak dan rusak, lebar retakan tembok diperikan 3-5 Cm, bahkan retakan pun terlihat di bagian fondasinya juga.

Kerusakan gedung sekolah tersebut juga terjadi pada Plafon dan lantai ruang belajar, hingga lantai di teras depan ruangan juga rusak. Begitu pun dalam ruangan, kursi dan meja juga banyak yang rusak.

Buku-Buku pelajaran dibiarkan di atas meja saja, diduga tak ada lemari buku dalam ruangan tersebut.

Kondisi itu makin di perparah lagi dengan pagar sekolah yang juga rusak, hingga membuat hewan-hewan ternak warga sekitar masuk ke halaman sekolah dan mengotori sekolah tersebut.

Melihat kondisi tersebut, Anggota DPRD Rote Ndao Denison Moy, ST yang juga adalah Ketua Komisi B ini menyatakan bahwa pihaknya akan mendorong Pemda Rote Ndao untuk segera memperbaiki gedung SD Negeri Paal.

Deny Moy menjelaskan bahwa sekolah sebagai tempat belajar bagi para siswa harusnya tidak boleh dibiarkan rusak seperti itu, karna akan berdampak pada proses KBM ( Kegiatan Belajar Mengajar) di Sekolah.

“Tembok dan fondasi sudah retak semua. Ini bisa membahayakan nyawa guru dan siswa. Bagaimana siswa bisa belajar dengan tenang kalo kondisinya begini ? Pemda harus segera perbaiki gedung sekolah ini,” tegas Deny Moy.

Senada dengan Deny Moy, anggota DPRD dari Fraksi Hanura yakni Mesak Lonak juga menyatakan bahwa Pemda harus bisa menyiapkan gedung sekolah yang membuat siswa nyaman saat belajar.

“Harusnya Sekolah jadi tempat belajar yang nyaman bagi siswa. Buku-buku pun jangan biarkan terbuang seperti itu, padahal tiap tahun anggaran pengadaan buku cukup besar,” ungkap Mesak Lonak.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Dinas PKO) Kab. Rote Ndao yakni Yosep Pandie, S.Pd saat dikonfirmasi secara terpisah oleh media ini melalui pesan WhatsApp pada Kamis (19/2/2021) menjelaskan bahwa untuk perbaikan bisa terlaksana jika anggaran telah tersedia.

“Tentang perbaiki Sekolah, yang penting ada anggaran maka semua bisa di laksanakan,” singkat Yosep Pandie, S.Pd, Kadis PKO Rote Ndao.

Untuk diketahui bahwa dari 6 ruangan di SD Negeri Paal ini, ada 3 ruangan yang kondisi kerusakannya sudah cukup parah.

 

Penulis: Daniel Timu

Editor: Jefri Tapobali

Komentar Anda?

banner 300x250

Related posts

banner 468x60