Penulis: Daniel Timu
Editor: Jefri Tapobali
PORTALNTT.COM, ROTE NDAO – Bupati Rote Ndao, Paulina Haning-Bullu, SE, disambut sukacita oleh semua Kepala Desa se-Rote Ndao pada, Kamis (19/5/2022) di Pelabuhan Ba’a.
Penyambutan tersebut merupakan luapan kebahagian yang dirasakan oleh seluruh warga Rote Ndao. Di mana, daerah kinerja Pemda Rote Ndao dalam pengelolaan APBD-nya kembali meraih sebuah predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP), yang sebelumnya pernah diraih juga pada Tahun 2021 lalu.
Pantauan media ini dalam penyambutan tersebut, tampak Seluruh Kades, berbaris rapi membentuk dua barisan, menanti pemimpinya turun dari kapal Bahari Express. Juga tampak Sejumlah pejabat turut menyambut, Yakni Wakil Bupati Rote Ndao, Stefanus M. Saek, Sekretaris Daerah, Jonas M. Selly, bersama beberapa pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Begitu juga dengan beberapa Camat dan Lurah, se-Kabupaten Rote Ndao.
Yang sebelumnya, opini yang sama peroleh terhadap LKPD tahun anggaran 2020.
Prosesi penyambutannya dilakukan persis di pelabuhan Ba’a. Bupati Rote Ndao, Paulina Haning-Bullu, seolah tak menyangka prosesi penyambutanya begitu meriah. Sesekali, dirinya hanya melambaikan tangannya, sebagai wujud rasa terima kasihnya.
Dalam prosesi penyambutanya, Bupati Paulina, dikalungkan sebuah kain adat, yang didahului dengan sapaan penyambutan. Kemudian iring-iringan tarian mengantar Bupati Paulina, yang didampingi sejumlah pejabat, berjalan di tengah barisan Kades .
Usai penyambutan di Pelabuhan Ba’a, Bupati beserta Rombongan Pejabat Daerah dan para Kades bergerak bersama ke Kantor Bupati Rote Ndao.
Untuk diketahui bahwa Kabupaten Rote Ndao meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI) melalui perwakilan NTT, Pada Selasa (17/5/2022) lalu. Di mana, opini WTP diperoleh berdasarkan penilaian terhadap penyampaian Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2021.