PORTALNTT.COM, KUPANG – Kemanunggalan TNI dan Rakyat bukanlah kiasan bahasa semata atau pepesan kosong belaka.
Disela-sela kesibukannya, bahkan pada saat libur weekend, Dandim 1604/Kupang Kol Arh I Made Kusuma Dhyana Graha, S.I.P menyempatkan untuk menyapa secara langsung masyarakat Pulau Semau.
Dandim 1604/ Kupang meninjau masyarakat Suku Helong Marga Sonaf Bungtilu di Desa Uitiuh Tuan, Kec Semau Selatan, Kab Kupang, Sabtu (12/10/19)
Kedatangan Dandim 1604/Kupang tersebut, dalam rangka Dialog Bersama dengan Tokoh Adat Kampung Sonaf Bungtilu.
Setiba di pintu gerbang Sonaf Bungtilu, disambut secara adat oleh tetua Adat Suku Helong dengan upacara adat berupa Ritual Basan (bicara adat/pantun) yang dipimpin oleh Yunus Pong Tokoh Adat Setempat, lalu pengalungan kain tais dan menuju tenda tamu undangan dengan diiringi tarian adat.
Yonatan Natton, Perwakilan tokoh Adat Uitiuh Tuan Sonaf Bungtilu dalam sambutannya menyampaikan kebahagiaan dan kerinduan yang luar biasa kepada pimpinan TNI yang berkenan hadir di kampung ini.
“Kami di Desa Uitiuh Tuan sangat bersuka cita, karena baru pertama kali kami dapat kunjungan dari Bapak Komandan Kodim,” ungkapnya.
Lebih lanjut dikatakan, harapan masyarakat kepada Dandim 1604/Kupang dan ungkapan rasa syukur masyarakat dengan menghibahkan sebidang tanah.
“Untuk itu besar harapan kami kunjungan kerja ini tidak berhenti sampai hari ini saja, tetapi dilain waktu dan kesempatan mohon berkenan untuk kembali hadir di sini, dan sebagai wujud rasa syukur, kami masyarakat menghibahkan sebidang tanah ukuran 45 M X 15 M untuk Pos Ramil Semau Selatan,” ungkapnya.
Dominggus Liman, S.H Kabagum Keuangan Kec. Semau Selatan menyampaikan terima kasih dan apresiasi atas kunjungan Dandim 1604/Kupang.
“Atas nama pemerintah, kami mengucapkan terima kasih kepada Dandim 1604/Kupang, karena baru pertama kali ini lah, masyarakat bisa bertatap muka langsung dengan Komandan Kodim,” jelasnya.
Sementara itu Dandim 1604/Kupang menyampaikan terima kasih atas penyambutan nya dan mengingatkan kepada masyarakat Helong untuk tetap menjaga adat budaya yang dimiliki dan selalu menjaga toleransi.
“Terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat yang telah menerima kami, dan pesan saya mari kita bersinergi untuk tetap memelihara toleransi yang sudah terbangun dan menjaga adat budaya, sehingga dapat mewujudkan NTT sebagai Nusa Terindah Toleransinya, dan apabila kondisi tersebut dapat terjaga maka Nikmatnya Tiada Tara,” jelas Dandim 1604/Kupang.
Sebelum acara dialog dan penyerahan hibah tanah ini, Dandim 1604/Kupang beserta rombongan terlebih dahulu meninjau Pos Koramil Semau 1604-10/Batakte dan beranjangsana kepada Ibunda Gubernur Provinsi NTT, Victor Bungtilu Laiskodat dalam rangka silaturahmi. (pendim1604kpg)