Menko Kemaritiman RI, Luhut Binsar Panjaitan Berlibur di Nihi Sumba Resort

  • Whatsapp
banner 468x60

PORTALNTT.COM, WAIKABUBAK – Menteri Koordinator Kemaritiman Republik Indonesia Luhut Binsar Panjaitan dan rombongan berkunjung secara incognito di Kabupaten Sumba Barat, Jumat 16 Februari 2018.

Kehadiran Jenderal Pur. Luhut B. Panjaitan di Tana Marapu adalah dalam rangka liburan dan lokasi liburan yang dipilihnya adalah Nihi Sumba Resort atau yang lebih dikenal dengan Nama Hotel Nihi Watu di Desa Hoba Wawi Kecamatan Wanukaka Kabupaten Sumba Barat.

Di sela-sela liburannya bersama keluarga Menko L.B. Panjaitan menerima silaturahim Wakil Bupati Sumba Barat Marthen Ngailu Toni, S.P.

Pada kesempatan pertemuan tersebut Wakil Bupati Sumba Barat yang didampingi Camat Wanu Kaka Charles H. Weru, S.Sos, Kabid pada Dinas PMD Kabupaten Sumba Barat, Lukas Pewu, SH menyampaikan kepada Menko Luhut bahwa kedatangannya di Nihi Sumba Resort dalam rangka silaturahim.

“Saya atas nama pribadi dan Pemda Kabupaten Sumba Barat meminta maaf, karena mengusik liburan Pak Menko, tetapi sebagai Tuan Rumah yang baik, saya merasa bangga dan terhormat karena Pak Menko memilih pulau Sumba khususnya Kabupaten Sumba Barat untuk berlibur bersama keluarga, karena itu saya mengucapkan selamat datang dan terima kasih atas kehadiran Pak Menko di Kabupaten Sumba Barat. Ini adalah anugerah Tuhan bagi Daerah dan rakyat Sumba Barat,” kata Wabup Toni.

Pertemuan kedua pejabat berlansung di Resto Kolam Nihi Sumba Resort dan berlansung cukup akrab selama 50 menit.

Luhut Binsar Panjaitan menyampaikan terimakasih dan penghargaannya kepada Wakil Bupati Sumba Barat, Pemda dan masyarakat Sumba Barat yang sudah menerima kehadirannya berlibur di pantai Nihi Watu.

Nihi Watu Resort sangat populer di seluruh dunia. Pada tahun 2016 dan 2017, Hotel Nihi Watu yang terletak di Desa Hoba Wawi Kecamatan Wanukaka berhasil terpilih sebagai Hotel Terbaik Nomor 1 di dunia secara berturut-turut Versi Majalah Pariwisata Leisure.

Selanjutnya Wakil Bupati Sumba Barat menyampaikan kepada Menteri Luhut bahwa Kabupaten Sumba Barat memiliki potensi pariwisata yang cukup terkenal baik bagi wisatawan nusantara maupun manca negara.

Pantai Selatan Kabupaten Sumba Barat memiliki garis pantai dengan pasir putih yang sangat indah, gelombang laut yang sangat bagus untuk berselancar yang sangat digemari oleh para peselancar dari Amerika, Eropa dan Jepang.

Selain itu Kabupaten Sumba Barat memiliki obyek wisata budaya seperti situs megalitik yang ada di kampung Tarung dan kampung-kampung adat lainnya di Sumba Barat, air terjun Lapopu di Desa Bali Loku Kecamatan Wanukaka, Atraksi Pasola di Wanukaka dan Lamboya.

Pada kesempatan tersebut Wabup Toni juga mengutarakan kepada Menteri Luhut keterbatasan infrastruktur dan sarana prasarana dasar khususnya jalan, sumber energi listrik, dan persoalan air bersih.

“Ini menjadi salah satu kendala investasi di Kabupaten Sumba Barat,” kata Wabup Toni.

Melalui kesempatan pertemuan tersebut Wakil Bupati Sumba Barat menyampaikan keinginan masyarakat Sumba Barat melalui Menko Kemaritiman RI Luhut Binsar Panjaitan agar Presiden RI Joko Widodo berkenan berkunjung di Kabupaten Sumba Barat.

Menanggapi pertemuan tersebut Menko Kemaritiman berpesan kepada Wakil Bupati Sumba Barat agar terus bersama masyarakat membangun daerah ini dan menghindari perilaku melanggar hukum.

Lebih jauh Luhut menantang Wabup Toni agar berbagai potensi yang dimiliki Kabupaten Sumba Barat dapat dikembangkan dan dapat dimanfaatkan untuk menghasilkan pendapatan bagi daerah, seperti pengembangan potensi tambak garam, perikanan, peternakan dan terutama sektor pariwisata sebagai sektor andalan Kabupaten Sumba Barat. (DSBM/Mus)

Komentar Anda?

banner 300x250

Related posts

banner 468x60