Masyarakat Di Kawasan Destinasi Wisata Wulobobo Diberdayakan

  • Whatsapp
banner 468x60

PORTALNTT.COM, BAJAWA –  Dinas Kebudayaan dan Parawisata Kabupaten Ngada menggelar aksi Sapta Pesona dan Bersih-bersih di kawasan Distenatisi Wisata Wulobobo yang diikuti oleh Masyarakat setempat,  Pramuka, Pelajar dan Aparatur Sipil Negara (ASN) Lintas SKPD Sektorat Kepariwisataan Kabupaten Ngada.

Asisiten II Seda Kabupaten Ngada Hironimus Reba yang ditemui media ini, Jumat (13/05) mengungkapkan,  tujuan aksi kegiatan ini untuk menumbuhkan kesadaran wisata masyarakat sekitar destinasi untuk tetap mencintai dan menjaga agar destinasi wisata Walubobo tetap aman, tertib, bersih, sejuk, indah, ramah dan kenangan sesuai dengan butir-butir sapta pesona.

Hironimus Menambahkan, Kegiatan tersebut juga diisi dengan penyerahan bantuan berupa sapu lidi 100 biji, tempat sampah 5 buah dan Plastik Sampah serta papan petunuk destinasi wisata.

Tidak hanya itu, Lanjut Hironimus, Kegiatan ini juga dimeriahkan dengan pentas seni budaya untuk hiburan kepada masyarakat di wilayah sekitar.

IMG_4778

Menurut  Hironimus Kegiatan ini dilaksanakan di 16 lokasi ditempat yang berbeda karena kegiatan ini juga untuk menyambut Tour de Flores (TdF) di Kabupaten Ngada dan memperekenalkan kepada masyarakat mengenai wisata-wisata yang ada di Ngada.

Untuk diketahui butir-butir sapta pesona itu antara lain:

  • Aman (menciptakan lingkungan yang aman bagi wisatawan dan berlangsungnya kegiatan kepariwisataan, sehingga wisatawan tidak merasa cemas dan dapat menikmati kunjungannya).
  • Tertib (Menciptakan lingkungan yang tertib bagi berlangsungnya kegiatan kepariwisataan yang mampu nenberikan layanan teratur dan efektif bagi wisatawan).
  • Bersih (Menciptakan lingkungan yang bersih bagi berlangsungnya kegiatan kepariwisataan yang mampu memberikan layanan higienis bagi wisatawan).
  • Sejuk (menciptakan lingkungan yang nyaman bagi berlangsungnya kegiatan kepariwisataan yang mampu menawarkan suasana yang nyaman dan rasa ”betah” bagi wisatawan, sehingga mendorong lama tinggal dan kunjungan lebih panjang).
  • Indah (Menciptakan Lingkungan yang indah bagi berlangsungnya kegiatan kepariwisataan yang mampu menawarkan suasana yang menarik dan menumbuhkan kesan yang mendalam bagi wisatawan, sehingga mendorong promosi ke kalangan/pasar yang lebih luas dan potensi kunjungan ulang).
  • Ramah (Menciptakan lingkungan yang ramah bagi berlangsungnya kegiatan kepariwisataan yang mampu menawarkan suasana yang akrab, bersahabat serta seperti di ”rumah sendiri” bagi wisatawan, sehingga mendorong minat kunjungan ulang dan promosi yang positif bagi prospek pasar yang lebih luas).
  • Kenangan (menciptakan memori yang berkesan bagi wisatawan, sehingga pengalaman perjalanan/kunjungan wisata yang dilakukan dapat terus membekas dalam benak wisatawan, dan menumbuhkan motivasi untuk berkunjung ulang. (Jefri)

Komentar Anda?

banner 300x250

Related posts

banner 468x60